Monexnews - Perusahaan otomotif Korea Selatan, Hyundai dan Kia, setuju membayar sebesar $395 juta untuk gugatan yang mereka terima dari konsumen yang mengatakan kedua perusaaan tersebut memberikan peringkat yang berlebihan terhadap konsumsi bahan bakar kendaraan mereka. Hyundai unit AS mengatakan akan membayar total $210 juta kepada konsumen yang membeli mobil buatan tahun 2011 sampai 2013 yang diberikan peringkat tersebut. Konsumen memilikin pilihan untuk menerima pembayaran dengan jumlah tertentu atau tetap pada program fuel-reimbursement selama mereka memiliki kendaraan tersebut. Kia dalam pernyataan terpisah juga melaporkan akan membayar kepada 300.000 pemilik kendaraan mereka dengan total $185 juta. Hyundai dan Kia meminta maaf pada bulan November 2012 lalu atas pemberian peringkat yang berlebihan untuk konsumsi bahan bakar kendaraan mereka, dan menerbitkan kartu debit untuk sekitar 900.000 mobil dan light trucks yang dijual di AS untuk membayar kembali biaya bahan bakar yang lebih tinggi dari perkiraan. (pap)
Search