Tutupnya sebagian besar pasar di Asia menyambut Tahun Baru Imlek membuat harga emas belum banyak bergerak hingga memasuki pertengahan sesi Eropa. Emas cenderung bergerak fluktuatif antara penguatan dan pelemahan di kisaran $1310 - $1315 per troy ons.
Indeks dollar yang terpantau kembali menguat belum banyak memperngaruhi harga emas. Padahal pada perdagangan Senin kemarin emas melemah dan membukukan penurunan dua hari beruntun akibat penguatan dollar.
Data indeks aktivitas non-manufaktur AS yang akan dirilis pukul 22:00 WIB malam ini berpotensi menjadi penggerak emas selanjutnya. Melihat rilis data aktivitas manufaktur yang menunjukkan peningkatan pada Jumat lalu, jika malam ini juga sama maka kecemasan akan pelambatan ekonomi AS akan mereda. Dampaknya dollar berpeluang menambah penguatan, dan emas berpotensi melemah.
Pada pukul 17:59 WIB, emas diperdagangkan di kisaran $1313.68
(pap/Monex)
Lihat Disclaimer