USDJPY berbalik naik di perdagangan sesi Eropa setelah sebelumnya turun ke bawah level 110.00 untuk pertama kalinya sejak 28 Juni lalu. Aksi short covering kemungkinan menjadi penyebab berbaliknya USDJPY, mengingat dollar sedang mendapat sentimen negatif dari
kritik Presiden Trump terhadap kenaikan suku bunga The Fed.
Berlanjutnya kenaikan USDJPY kemungkinan menguji resisten 110.40, selama tidak ditembus USDJPY berpeluang kembali turun. support terdekat berada di kisaran 110.00, jika mampu ditembus kembali USDJPY berpeluang tutrun ke area 109.60.
Resisten: 110.40, 110.70
Support: 110.00, 109.60
(pap/Monex)
Lihat Disclaimer