Monexnews - ECB's Asmussen menyerukan Paris untuk memangkas defisit anggaran menjadi 3% GDP untuk tahun 2013. Asmussen percaya Paris dan Berlin harus menjadi contoh dalam mewujudkan pakta stabilitas dan pertumbuhan Uni Eropa. "Sangat penting agar Perancis mencapai target defisit anggaran 3% untuk tahun 2013," ujar anggota dewan moneter ECB, Joerg Asmussen. Perdana Menteri Perancis, Jean-Marc Ayraut, sebelumnya telah mengatakan perlambatan ekonomi berarti Paris akan gagal menurunkan target defisi anggaran dari 4,5% GDP di tahun 2012 menjadi 3% GDP pada tahun 2013. Komisioner Eropa, Olli Rehn, telah mengutarakan kepada menteri keuangan zona-euro bahwa target waktu untuk mencapai target defisit dapat diperlonggar jika outlook ekonomi memburuk. Sementara itu, euro melemah di sesi London. EUR/USD kini diperdagangkan 1.3315, menjauhi level tinggi harian 1.3392 (fr)
Search